Sabtu, Mei 11, 2024

Bupati Mansel Serahkan DPPA TA 2022 kepada OPD

RANSIKI, Kasuarinews.id – Bupati Kabupaten Manokwari Selatan, Markus Waran, ST, M.Si pada Selasa (8/11/2022) menyerahkan Dokumen Pelaksanaan Perubahan Anggaran (DPPA) TA 2022 kepada masing-masing  OPD di lingkup Pemda Mansel.

Pada kesempatan ini, Bupati Markus Waran meminta kepada seluruh OPD aga segera bekerja merealisasikan  DPPA dan memaksimalkan anggaran sehingga terserap dengan baik dan benar.

“Hari ini saya serahkan DPPA dengan harapan agar OPD dapat bekerja dengan cepat dan tepat sehingga penyerapan anggaran dapat tepat sasaran,” jelas Bupati Waran.

Di sisi lain, Wakil Bupati Wempy Rengkung  meminta pimpinan OPD agar lebih meningkatkan komunikasi terkait pengelolaan keuangan sehingga jika terdapat kendala di lapangan dapat segera diatasi dengan cepat dan tepat.

“Saya hanya kasih ingat lagi, OPD yang tidak bisa menihilkan kas akan menjadi tanggungjawab pimpinan OPD. Jadi kalo bulan Januari ada  pemeriksaan dari BPK dan ada temuan kas belum nihil maka akan berpengaruh pada opini yang akan diraih pemkab Mansel. Ini harus diperhatikan bersama dengan baik,” tegas Wempy Rengkung. (KN4)

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

one × 3 =

- Advertisment -spot_img

Berita Terakhir