Senin, Mei 6, 2024

Hujan Deras, Sebabkan Jembatan di Kampung Arupi, Kabupaten Tambrauw Putus

FEF, Kasuarinews.id – Jembatan di Kampung Arupi, Distrik Mpur, Kabupaten Tambrauw amblas pada Sabtu (11/2/2023) sore kemarin. Jembatan itu menghubungkan Distrik Mpur dan Distrik Amberbaken.

Salah seorang warga distrik Mpur, Philips Marbuan mengatakan, jembatan tersebut amblas karena sejumlah faktor. “Itu jembatan sudah tua, sudah ada puluhan tahun. Selain itu, curah hujan tinggi, dan derasnya arus,” katanya kepada Kasuarinews.id, Minggu (12/2/2023).

Di Distrik Mpur sendiri, hujan mengguyur dari pukul 12.00 Wit hingga sore hari. Akibat amblasnya jembatan, kendaraan baik roda empat maupun roda dua tidak dapat melewati jembatan yang terputus itu. Karena tidak ada jalan alternatif lain, warga menunggu hingga hujan redah dan arus  sungai tidak lagi deras lagi baru dapat dilewati.  “Jembatannya ditutup total. Syukur, tidak ada korban,” ucapnya.

Menurut Marbuan, tim kecil dari Dinas PU Kabupaten Tambrauw yang dipimpin oleh Kepala Dinasnya sendiri pada Minggu (12/2/2023) pada sore hari sudah tiba di TKP untuk melihat dan mengcek kondisi jembatan yang amblas tersebut. “Dari informasi warga yang bertemu dengan Kadis PU, Dinas PU Tambrauw akan segera melakukan perbaikan,” jelas Marbuan. (KN3)

 

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

13 − nine =

- Advertisment -spot_img

Berita Terakhir