Sabtu, Mei 4, 2024

Dukung Pengembangan UMKM di Fakfak, Yayasan TiKar RaSa Bantu Para Pedagang Kecil

FAKFAK, Kasuarinews.id – Yayasan TiKar RaSa mendukung pengembangan  Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kota Fakfak lewat pemberian bantuan modal usaha dan bantuan barang. Hal ini diungkapkan Pembina Yayasan TiKar RaSa, H. Saleh Siknun, SE.

“Dalam rangka pembinaan ekonomi kelompok UMKM di Fakfak, Yayasan TiKar RaSa selalu memberikan dukungan penuh dalam bentuk bantuan modal usaha dan barang. Misalnya pada hari Sabtu tanggal 10 September lalu, Yayasan TiKar RaSa memberikan bantuan payung jualan untuk membantu para pedagang kecil,”ujar Saleh, Senin (12/9/2022).

Kata Saleh Siknun, saat berada di Fakfak, pihaknya mendapati  banyak pedagang dari kampung yang berjualan di kota tetapi tidak memiliki tempat jualan sehingga banyak yang berjualan di trotoar atau emperan toko.

“Saya kebetulan lewat waktu hujan dan melihat banyak pedagang dari kampung berjualan  di pinggir jalan. Saat hujan mereka berteduh di teras rumah warga atau teras toko. Saat panas juga sama. Untuk itu, kami dari Yayasan TiKar RaSa berupaya membantu para pedagang itu dengan menyiapkan paralatan payung yang pembagiannya dilakukan secara bertahap,” jelas Saleh Siknun.

Fokus pemberian bantuan tersebut, kata Saleh Siknun  dengan memprioritaskan Orang Asli Papua. “Memang pemberian bantuan ini tidak harus OAP, tetapi para pedagang yang dari kampung itu umumnya adalah OAP tetapi kita juga terbuka untuk membantu pada pedagang suku Nusantara lainnya di Fakfak misalnya penjual gorengan, penjual bensin eceran, pedagang mie dan bakso dan lainnya. Intinya, kita akan membantu warga yang berjualan tetapi tidak memiliki tempat berteduh. Tujuannya, agar mereka aman dan nyaman baik saat hujan atau panas kala berjualan,” tandas Saleh Siknun. (KN5)

ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

two × 2 =

- Advertisment -spot_img

Berita Terakhir